Kenaikan harga BBM membuat showroom motor listrik merek Tangkas di sejumlah daerah di Indonesia diserbu masyarakat. Kenaikan harga BBM itu pun diyakini membuat motor listrik makin laku di pasaran. Pendiri dan CEO PT. Tangkas Agung Pamungkas mengatakan belasan showroom-nya per hari ini diserbu pembeli. “Kenaikan harga BBM ini membawa berkah bagi kami. Apalagi kenaikan harga BBM ini dibarengi dengan kondisi ekonomi dunia yang tidak menentu,” kata dia dalam keterangan yang diterima, Sabtu (3/9).
“Dengan semakin tingginya pemakaian motor listrik di Indonesia, maka itu adalah mengurangi beban negara,” kata Don Papank. Don Papank menerangkan motor listrik Tangkas menjadi pilihan alternatif bagi masyarakat untuk mengurangi beban negara.
Sumber : https://www.jpnn.com/news/don-papank-yakin-kenaikan-bbm-membuat-motor-listrik-makin-diminati